5 Pinjol yang Bermitra dengan Bank Jago

Saat ini sudah ada beberapa perusahaan keuangan berbasis P2P Lending yang telah bekerjasama dengan perusahaan keuangan digital. Berikut ini Bonar.ID akan berikan rekomendasi pinjol yang bermitra dengan bank Jago.

Kenapa Mencari Pinjol yang Bekerjasama dengan Bank Jago?

Ada beberapa hal yang harus Anda ketahui ketika ingin mencari aplikasi pinjaman online tanpa jaminan yang bekerjasama dengan bank Jago.

Salah satunya adalah memberikan keamanan dan kepercayaan tambahan sehingga ketika saat pengajuan akan menambah nilai skor kredit dan pengajuan kemungkinan besar bakalan diterima.

Selain itu Bank Jago juga dikenal karena fokus pada inovasi dan pengembangan teknologi. Ini bisa berarti pengalaman pengguna yang lebih baik dan proses yang lebih efisien saat berurusan dengan pinjol yang bermitra dengan bank ini.

Pinjol yang Bermitra dengan Bank Jago

Pinjol yang bermitra dengan bank jago

#1. BFI Finance

BFI Finance

Yang pertama perusahaan pembiayaan yang bekerjasama dengan bank Jago ialah BFI Finance. Ini adalah salah satu perusahaan pembiayaan terbesar di Indonesia yang mana bisa pinjam uang dengan menggunakan jaminan seperti BPKB Mobil, Sertifikat Rumah dan pembiayaan Syariah.

Kerjasama ini juga memberikan keuntungan tambahan, seperti keamanan dan kepercayaan, karena melibatkan institusi keuangan yang diatur dan diawasi dengan ketat.

#2. AdaKami

AdaKami Website

Yang berikutnya perusahaan fintech P2P Lending yang bekerjasama dengan Bank Jago adalah AdaKami. Aplikasi fintech legal ini bisa menjadi pilihan terbaik buat Anda yang ingin mendapatkan pinjaman dengan mudah.

Baca: [FAQ] Tanya Jawab Soal AdaKami

Jangan lupa saat melakukan pengajuan, pilih dan isi rekening bank Jago.

#3. Home Credit

Home Credit Website

Kalau Anda ingin kredit hp, laptop atau barang elektronik lainnya, Home Credit bisa menjadi salah satu pilihan yang terbaik. Saat pengajuan limit, jangan lupa juga gunakan pilih dan isi rekening bank Jago.

Baca juga: Review Home Credit

Home Credit adalah layanan pembiayaan kredit barang yang mana proses pengajuan kredit bisa dilakukan baik secara online maupun offline.

#4. Atome

atome card salah satu layanan kartu yang bekerjasama dengan Bank Jago

Atome memiliki 3 produk layanan:

  • Atome Paylater
  • Atome Card
  • Atome Cash

Atome Card adalah layanan kartu debit yang dihasilkan berdasarkan kerjasama antara Atome dan Jago. Dengan menggunakan layanan ini, Anda akan mendapatkan kesempatan kredit barang tanpa bunga (0%).

Baca: Review Atome Paylater Terbaru: Tenor, Bunga dan FAQ

Kartu Atome ini nantinya bisa digunakan di berbagai merchant. Cukup dengan download aplikasi Atome -> lalu pilih menu Atome Card dan tekan tombol Ajukan Secara Gratis.

#5. Kredit Pintar

Kredit Pintar pinjol yang bekerjasama dengan bank jago

Yang kelima aplikasi pinjol yang bemitra dengan bank Jago adalah Kredit Pintar. Ini merupakan perusahaan pinjaman online yang sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK.

Kalau Anda sering menggunakan bank Jago, Kredit Pintar adalah pilihan yang patut Anda pertimbangkan.

Kesimpulan

Itulah beberapa aplikasi layanan pembiayaan dan pinjol yang bermitra dengan Bank Jago. Namun, yang paling penting adalah keputusan untuk mencari pinjol yang bekerjasama dengan Bank Jago juga perlu dipertimbangkan berdasarkan kebutuhan dan preferensi pribadi.

sibonar
sibonar

Panggil saja bang Bonar. Seorang mantan petugas lapangan Koperasi Simpan Pinjam di daerah Jawa Barat khususnya daerah kota Cianjur.

Dengan blog ini, dapat berbagi informasi dan wawasan yang mendalam tentang pinjaman online serta memberikan panduan dan tips untuk memilih layanan pinjaman yang tepat.

Articles: 270

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *